About

Monday 23 February 2015

Di Sebuah RW ini Terdapat 3 Fasilitas Umum Yang Berada di 2 Bagian Wilayah Kota dan Kabupaten Malang

Bagi Anda yang pernah berkunjung ke wilayah Tlogomas Kota Malang tepatnya di RW 7 kelurahan Tlogomas, pasti Anda akan mengetahui adanya fasilitas umum yang sudah banyak dikenal oleh masyarakat seperti Kampus 3 Universitas Muhammadiyah Malang, Terminal Landungsari, dan Rumah Sakit Universitas Muhammadiyah Malang. Ketiga tempat ini pastinya sudah banyak dikenal dan ketahui oleh masyarakat yang pernah atau sering berkunjung di wilayah ini karena memang keberadaan ketiga tempat ini berada di sepanjang Jalan Tlogomas.

Namun ada hal lain yang belum diketahui oleh banyak orang dari ketiga tempat tersebut. Seperti Kampus 3 Universitas Muhammadiyah Malang, kampus yang beralamatkan di Jl. Raya Tlogomas No. 246 Malang ini ternyata hanya bagian depannya saja yang berada di wilayah Tlogomas Kota Malang, sedangkan sisanya sekitar 70 % bagiannya berada di wilayah Tegalgondo yang merupakan bagian dari Kabupaten Malang. Bagian depan Kampus 3 Universitas Muhammadiyah Malang yang berada wilayah Tlogomas kota Malang ini terdiri dari 3 akses jalan masuk dan keluar kampus, lapangan basket dan voli, Masjid A. R. Fachruddin dan tempat parkir mobil dan motor mahasiswa. Sedangkan hampir sebagian besar gedung perkuliahan dan administrasi serta sarana lainnya berada di wilayah Tegalgondo Kabupaten Malang.

Terminal Landungsari adalah sebuah terminal yang berada di Kota Malang bagian barat, terminal yang biasanya digunakan untuk menghubungkan antara Kota Malang dengan wilayah-wilayah bagian barat kota Malang seperti Kota Batu, Kabupaten Malang bagian barat, Kediri, Jombang. Terminal ini sebenarnya juga berada di dua wilayah kota dan kabupaten Malang. Nama Landungsari diambil dari nama sebuah Desa, yakni desa Landungsari Kecamatan Dau Kabupaten Malang yang berbatasan langsung dengan Kota Malang tepatnya RW 07 kelurahan Tlogomas Kota Malang. Bagian depan dari terminal ini, yang terdiri dari pintu masuk dan pintu keluar berada di wilayah Tlogomas sedangkan bagian dalam terminal berada di wilayah Landungsari Kabupaten Malang. Banyak orang ketika di wilayah depan Terminal Landungsari menyebut berada di wilayah Landungsari, padahal pendapat itu adalah pendapat yang salah karena Landungsari dan Tlogomas merupakan 2 wilayah yang berbeda.

Selain Kampus 3 Universitas Muhammadiyah Malang dan Terminal Landungsari, masih di wilayah RW 07 Tlogomas kota Malang ini juga terdapat fasilitas umum yang lokasinya berada di dua wilayah kota dan kabupaten Malang. Rumah Sakit Universitas Muhammadiyah Malang, rumah sakit yang diresmikan oleh Presiden kelima Republik Indonesia Megawati Sukarno Putri ini juga merupakan salah satu fasilitas umum yang berada di dua wilayah kota dan kabupaten Malang. Sama seperti terminal Landungsari, bagian depan rumah sakit yakni bagian pintu masuk berada di wilayah RW 7 Tlogomas Kota Malang, sedangkan sebagian besar wilayah rumah sakit berada di wilayah Landungsari Kecamatan Dau Kabupaten Malang.

Mungkin itu sedikit pengetahuan yang perlu Anda ketahui dari ketiga tempat fasilitas umum yang ada di RW 7 Tlogomas kota Malang ini.

0 comments:

Post a Comment